BPBD Sulbar juga mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah percaya pada informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan.
Masyarakat diminta untuk selalu memantau informasi dari sumber resmi seperti BMKG dan segera melaporkan jika terjadi hal-hal yang mencurigakan atau berpotensi membahayakan.
Sebagai langkah antisipatif, BPBD telah menyiagakan tim di beberapa lokasi strategis untuk memberikan bantuan jika diperlukan. Masyarakat diingatkan untuk memeriksa kondisi bangunan tempat tinggal mereka sebelum kembali masuk ke dalam rumah.
Pemantauan dan koordinasi akan terus dilakukan oleh BPBD Sulbar bersama BMKG dan pihak terkait lainnya guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat pasca-gempa ini. (*)