FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Isu mengenai mundurnya Airlangga Hartarto dari jabatannya sebagai Ketua Umum Partai Golkar mencuat pada Sabtu malam (10/8), namun hingga kini belum ada konfirmasi resmi dari partai.
Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai Golkar, Dito Ariotedjo, mengimbau publik untuk menunggu pernyataan resmi mengenai kabar tersebut.
“Kita tunggu ya resminya,” ujar Dito Ariotedjo saat dihubungi di Jakarta pada Minggu, dikutip dari ANTARA.
Dito menyatakan bahwa jika benar Airlangga mundur, kemungkinan hal ini disebabkan oleh keinginannya untuk fokus pada tugas-tugas pemerintahannya, terutama mengingat tantangan ekonomi nasional dan global yang semakin kompleks.