Pemprov Sulbar Hadirkan Bioflok yang Diciptakan Pj Gubernur Bahtiar Baharuddin, Sediakan Satu Juta Benih Ikan Tawar untuk Masyarakat

  • Bagikan
Sulawesi Barat Mulai Terapkan Bioflok untuk Budidaya Ikan Tawar
Sulawesi Barat Mulai Terapkan Bioflok untuk Budidaya Ikan Tawar

Ke depannya, lanjut Suyuti, warga tidak perlu lagi repot membuat kolam, cukup memesan saja Bioflok ini. Hal ini akan memudahkan masyarakat dalam memelihara ikan nila.

Pj Gubernur Bahtiar sering menyampaikan pentingnya budidaya ikan tawar dalam berbagai kunjungannya. Ia menekankan bahwa terbatasnya lahan pertanian membuat budidaya ikan tawar menjadi alternatif yang tepat.

Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat juga akan menyediakan satu juta benih ikan tawar untuk dibagikan kepada masyarakat, dengan sumber dana dari APBD 2025.

"Ini sebagai komitmen pemerintah dalam mengalokasikan anggaran yang benar-benar dirasakan langsung oleh masyarakat," kata Bahtiar.

Sebagai bagian dari upaya ini, Bahtiar menggandeng PT Bomar untuk menerapkan metode Bioflok di Sulawesi Barat. Metode ini masih jarang dipraktikkan, sehingga dianggap sangat cocok untuk dikembangkan di Sulawesi Barat dengan melibatkan masyarakat.

Selain itu, pemerintah memberikan kemudahan akses pembiayaan melalui program Kredit Usaha Rakyat (KUR) di sejumlah perbankan. Masyarakat dapat memanfaatkan KUR ini jika membutuhkan modal untuk mengembangkan budidaya ikan tawar di Sulawesi Barat.(*)

  • Bagikan