Buka FGD Penyaluran DBH Pajak, Sekprov Sulbar: Mudah-mudahan Ada Manfaat Besar Didapatkan di DBH

  • Bagikan
Sekretaris Provinsi Sulawesi Barat, Muhammad Idris
Sekretaris Provinsi Sulawesi Barat, Muhammad Idris

FAJAR.CO.ID, MAMUJU-- Sekretaris Provinsi Sulawesi Barat, Muhammad Idris, membuka Focus Group Discussion (FGD) mengenai Penyaluran Dana Bagi Hasil (DBH) Pajak dan Penetapan BAR Pajak Pusat atas Belanja Daerah Sementara I Tahun 2024 di Hotel Matos, Mamuju, Selasa, 27 Agustus 2024.

Acara tersebut dihadiri oleh jajaran pejabat Pemprov Sulbar serta instansi terkait, termasuk Samsat.

Dalam kesempatan itu, Idris menyoroti pentingnya membahas efektivitas DBH, yang bersumber dari pajak dan sumber daya alam.

Ia menekankan bahwa Sulawesi Barat memiliki catatan yang kurang memuaskan dalam hal penyerapan pajak pada triwulan ketiga tahun ini.

"Triwulan III ini menunjukkan catatan yang tidak bagus, meskipun inflasi kita rendah. Ini mengindikasikan bahwa daerah kurang peduli terhadap DBH," ujar Idris.

Ia juga menyampaikan bahwa masalah serupa terjadi di banyak daerah lain di Indonesia, terutama terkait pajak penghasilan. Hal ini juga berdampak pada tingkat kabupaten di Sulawesi Barat. Idris menegaskan pentingnya merespons setiap penurunan atau keterlambatan dalam penyaluran DBH dengan cepat.

  • Bagikan