Sebelumnya, Anies sempat diisukan akan maju dalam Pilkada Jakarta setelah tidak berhasil dalam Pilpres 2024. Beberapa partai, seperti Partai Buruh dan Hanura, dikabarkan siap mendukungnya. Bahkan, PDI Perjuangan sempat mempertimbangkan untuk mengusung Anies, meski akhirnya memilih untuk mendukung Pramono Anung dan Rano Karno.
Isu pencalonan Anies di Pilkada Jawa Barat juga sempat mencuat, dengan dukungan yang dikabarkan datang dari DPD PDI Perjuangan Jawa Barat. Namun, pada detik-detik terakhir pendaftaran, Anies kembali tidak jadi melenggang di Pilkada Jawa Barat. (*)