Pemprov Sulbar Raih Peringkat Kedua Nasional Penghargaan SRIKANDI

  • Bagikan
Pemprov Sulbar Raih Peringkat Kedua Nasional Penghargaan SRIKANDI
Pemprov Sulbar Raih Peringkat Kedua Nasional Penghargaan SRIKANDI

SULBAR.FAJAR.CO.ID, MATARAM – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat berhasil meraih peringkat kedua dalam penghargaan Sistem Informasi Kearsipan Daerah Terintegrasi (SRIKANDI) secara nasional.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi dari pemerintah pusat atas dedikasi Pemprov Sulbar dalam mengimplementasikan sistem kearsipan berbasis elektronik.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sulbar, Khaeruddin Anas, menyampaikan bahwa pencapaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh perangkat daerah di Sulawesi Barat dalam mengoperasikan sistem SRIKANDI.

“Saya mewakili Penjabat Gubernur Sulawesi Barat Bahtiar Baharuddin menerima penghargaan ini di Mataram. Sulawesi Barat berhasil menempati peringkat kedua nasional,” ujar Khaeruddin pada Selasa (3/9/2024).

Khaeruddin menjelaskan bahwa penghargaan ini menunjukkan komitmen Pemprov Sulbar dalam mengadopsi sistem pemerintahan berbasis digital.

  • Bagikan