Bank Indonesia Dorong UMKM dan Ekonomi Kreatif Sulbar

  • Bagikan
Bank Indonesia Dorong UMKM dan Ekonomi Kreatif Sulbar
Bank Indonesia Dorong UMKM dan Ekonomi Kreatif Sulbar

Kepala Kantor Perwakilan BI Sulbar, Gunawan Purbowo, menambahkan bahwa KKE Sulbar 2024 diselenggarakan sebagai bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Sulbar.

"Kegiatan ini mengusung tema 'Sinergi untuk Mengakselerasi Perkembangan UMKM, Inklusi Keuangan, dan Pertumbuhan Ekonomi Daerah yang Berkelanjutan dan Berdaya Tahan'," ujar Gunawan.

Kegiatan KKE Sulbar 2024 mencakup berbagai program seperti Fasilitasi Renovasi Galeri Dekranasda & Tenun Tradisional, Pelatihan UMKM Digital, Capacity Building Peternak Sapi Pondok Pesantren, serta berbagai kegiatan lainnya seperti Pasar Murah, Pameran UMKM, Kompetisi Latte Art, dan Fashion Show. Selain itu, acara ini juga diisi dengan talk show interaktif dan layanan penukaran uang.

Pj Gubernur Sulbar, Bahtiar Baharuddin, turut memberikan apresiasi atas inisiatif BI dalam mendorong pertumbuhan UMKM dan ekonomi kreatif di Sulbar. “Saya sangat mengapresiasi inovasi yang dihadirkan oleh BI untuk mendorong UMKM dan ekonomi kreatif di Sulbar agar tetap tumbuh,” ujar Bahtiar secara virtual. (*)

  • Bagikan