Sofha Marwah Pimpin Rakor Posyandu, Bahas Enam SPM untuk Tingkatkan Layanan di Sulbar

  • Bagikan
Transformasi Posyandu di Sulbar: Enam SPM Siap Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Transformasi Posyandu di Sulbar: Enam SPM Siap Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

SULBAR.FAJAR.CO.I, MAMUJU — Pj Ketua TP PKK Sulawesi Barat, Ny. Hj. Sofha Marwah Bahtiar, memimpin rapat koordinasi posyandu yang digelar di Ruang Rapat Rumah Jabatan Gubernur Sulbar, Rabu, 11 September 2024.

Rapat ini merupakan tindak lanjut dari Rakornas Posyandu yang berlangsung pada 26 Agustus 2024 lalu. Dalam kesempatan ini, Sofha menyampaikan rencana keterlibatan enam Standar Pelayanan Minimal (SPM) dalam operasional posyandu.

Menurut Sofha, enam SPM yang akan terlibat dalam posyandu meliputi bidang Pendidikan, Kesehatan, Pekerjaan Umum, Perumahan Rakyat, Ketentraman dan Ketertiban Umum, Perlindungan Masyarakat, dan Sosial.

“Tadi sudah kita koordinasikan untuk enam SPM tersebut agar bisa ikut serta dalam program di posyandu. Kemudian setelah ini, kita akan melaksanakan rakor lagi, yang akan dilaksanakan pada tanggal 19 September 2024 mendatang,” ujarnya.

Sofha menambahkan, rapat koordinasi selanjutnya akan memfokuskan pada sosialisasi posyandu yang terintegratif kepada enam kabupaten/kota di Sulawesi Barat. Ia menekankan pentingnya setiap OPD terkait untuk bekerjasama dengan posyandu, dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing yang harus dipenuhi.

  • Bagikan