SULBAR.FAJAR.CO.ID, MAMASA -- Untuk pertama kalinya, Kementerian Sosial RI mendirikan Lumbung Sosial di Sulawesi Barat, tepatnya di Kecamatan Nosu dan Bambang, Kabupaten Mamasa.
Inisiatif ini merupakan bagian dari puncak acara Bakti Sosial Kemensos yang digelar di Gereja Toraja, serta dirangkaikan dengan pemeriksaan kesehatan gratis dan gerakan pangan murah.
Kehadiran pejabat tinggi Kemensos, termasuk Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Agus Zainal Arifin, Staf Ahli Kemensos Pepen Nazaruddin, Dirjen Rehabilitasi Sosial Supomo, dan Dirjen Pemberdayaan Sosial Mira Riati, menunjukkan komitmen pemerintah pusat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat daerah.
Pj Gubernur Sulbar, Bahtiar Baharuddin, mengapresiasi pendirian Lumbung Sosial ini. Menurutnya, Lumbung Sosial akan memudahkan masyarakat Mamasa untuk mendapatkan bantuan dengan cepat saat terjadi bencana, sehingga kebutuhan pokok tetap terpenuhi.