“Kami berharap semua kandidat dapat menahan diri dan fokus pada adu gagasan. Debat ini adalah kesempatan untuk menyampaikan program dan solusi, bukan untuk memancing konflik,” katanya.
Hajrul juga menekankan pentingnya peran tuan rumah, mengingat calon paslon nomor urut 3 merupakan bagian dari masyarakat Sulbar yang bermukim di sini.
“Sebagai tuan rumah, kita memiliki tanggung jawab untuk menciptakan suasana yang ramah dan menyenangkan. Mari kita tunjukkan bahwa Sulbar adalah tempat yang harmonis dan siap menyambut pesta demokrasi dengan baik,” tambahnya.
Imbauan ini sekaligus menunjukkan komitmen SDK-JSM dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama masa kampanye, serta menghormati proses demokrasi yang damai dan tertib.
Koalisi SDK-JSM berharap agar seluruh masyarakat Sulbar, pendukung, serta tim sukses masing-masing kandidat, turut berperan aktif dalam menciptakan suasana Pilkada yang aman dan damai, demikian tutup Hajrul. (*)